Monday, April 14, 2008

Background Hitam

Nah ini tentang background blog ku lagi..yang semula pada awalnya biru, kemudian putih, lah sekarang kok hitam? Jujur saja hitam bukanlah warna favoritku, apalagi lebih susah mengatur huruf-huruf agar tampak jelas jika memakai background hitam. Begitu juga widget-widget yang sebelumnya ada harus aku atur ulang. Ini bukan karena suasana hati sedang tidak mood atau bosan dengan background putih or pengen tampil lain dan keren lho, tapi lebih kepada kesehatan mata ku :) ..apa hubungannya ya?
Begini, saat memakai background putih aku sering merasa ada yang gak beres pada mata ku karena sering timbul rasa sakit disekitar tulang dekat mata..aku rasa ini akibat radiasi layar komputer (padahal sudah pake kaca filter) ditambah lagi memandang background putih yang agak memancarkan cahaya, menyebabkan tidak betah-betah depan komputer.
Ya akhirnya coba hitamkan background, dan semoga keluhan ini bisa hilang.. :)
Alasan kedua, karena kabarnya background putih menyerap energi listrik lebih banyak, jadi terjadi pemborosan..perbandingannya kalau gak salah jika background putih menyerap sekitar 44 watt listrik maka background hitam hanya menyerap 25 watt saja. Jadi selain demi mata juga demi tagihan listrik biar gak kemahalan hehehe..apalagi tiap hari aku online..
Dan sekalian nih, maaf bagi yang berkunjung jika ada postingan berbau casino or gambling online dalam bahasa Inggris. Karena itu masih termasuk dalam program paid review yang aku ikuti yang pernah aku bahas di sini.
Ya demi kelangsungan bisa ngeblog dan mendapat tambahan hasil dari internet terpaksa harus posting yang begitu juga...apalagi aku cukup merasakan manfaatnya karena dua bulan terakhir ini biaya internet dan listrik bisa aku lunasi dari hasil ini. So, cuek aja deh kalo ada postingan begitu..dan harap maklum..karena aku gak bermaksud ajarin or info in gambling-gambling segala, tapi hanya meminta permintaan advertiser biar dapat bayaran atas postingan itu.

Kalau ada yang berminat mungkin bisa aku bantu untuk join program ini, asal minimal punya blog yang sudah berpage rangking dan konten original (Private Label Rights) serta minimal umur blog sekitar 3 bulan..hasil satu review lumayan lho antara $5 sampai $20an dan bisa lebih dari itu tergantung Page Rangking blog. Hanya resiko nya harus pandai "selingkuh" dengan program ini karena bila ketahuan om Google bisa kena hukuman karena beliau paling anti program gini..jadi kalo sampe ketahuan siap2 saja turun Page Rangking nya..dan paling parah bisa di banned karena spam..

Add to: BlinkList, del.icio.us, Digg, Furl, ma.gnolia, reddit, Simpy, Spurl, BackFlip, Bibsonomy, BlinkBits, BlogMarks, BlogMarks (alt.), CiteUlike, Connotea, Diigo, DZone, EarthLink MyFavorites, EatMyHamster, Fantacular, Fark, FeedMarker, FeedMeLinks, Furl (alt.), Google, Gravee, igooi, igooi (alt.), iTalkNews, Jookster, Jots, Kinja, Linkagogo, LinkRoll, linuxquestions.org, LookMarks, Lycos, ma.gnolia (alt.), Markabboo, Netscape, Netvouz, Newsvine, Ning, NowPublic, PlugIM, PubSub, RawSugar, Riffs, Rojo, Scuttle, Shadows, SiteJot, Smarking, Squidoo, Taggly, tagtooga, TailRank, Unalog, Wink, Wists

9 comments:

  1. wah sampai segitunya mas tony masa masalah warna sampai kelistrik hihihi tapi jujur om baru tau lho...

    ReplyDelete
  2. Waaaah, iya neh jadi hitam? Pakai hitam? Siapa takut? Ha ha ha...
    Gpp Ton, pasang iklan casino, kita jg tau cuman iklan bukan saran kok...

    ReplyDelete
  3. masa' sih mas...? waa... ikut2an pgn iteeem ah... hehehe...... tapi kesannya yg skr ini lebih misterius gtuuu lhoh mas.... :)

    ReplyDelete
  4. Baru nyadar, address blognya Toni dah berubah. Warna hitam it's ok aja Ton, mungkin biar nggak silau bisa cari warna2 lain yang agak kalem juga Ton.

    ReplyDelete
  5. bangunan rumahnya akhirnya sama dengan rumahku deh. sebagai anak yang lebih muda, aku yang ngalah ganti cat warna. ntar dikirain kita tinggal sekampung nih..

    ReplyDelete
  6. enak jg hitam tulisannya lebih jelas. btw pa bener da hubnya ma listrik? kok jd pengen backgroun item jg neh :)

    ReplyDelete
  7. @oom..aduh oom aku gak betah nih liat dasar hitam..mo change lagi kayaknya
    @eucalyptus...makasih bun bisa ngerti postingan yang casino itu :)
    @Ngga..sepertinya gak bakal tahan lama nih background hitam ku
    @ani..iya nih mbak aku ada rencana mo cari background warna lain aja :)
    @kristin dian safitry..aku juga mo ganti lagi nih

    ReplyDelete
  8. cayOOo kk dOozO moga sekarang matanya lbh baik...warna kesuaan hitam lo kak N aku suka backround ini,yupi_yupi

    ReplyDelete
  9. Gunakan puitih dulu sebelum hitam,warna yang baik untuk cowok terima kasih kang udah berbagi pengalaman.

    ReplyDelete

Terima kasih Atas Komentar Anda!

Followers